Cara Center Page Objek ke Tengah Lembar Kerja Coreldraw

Center Page Objek ke Tengah Lembar Kerja

Hai Sob,

Selamat siang semuanya, semoga selalu sehat dimanapun kalian berada !!.

Sekarang aku ingin berbagi sedikit trik dalam pengolahan vector di program Coreldraw. Bagi kamu semua yang sering memakai Coreldraw dalam kesehariannya, entah dalam pembelajaran sekolah ataupun yang  memang senang bermain-main dengan program ini.

Terkadang kalo mau buat vector/sesuatu design, tinggal buat aja di workspace corelnya setelah dokumennya dibuat. namun terakhirannya suka kepikiran, mau meletakan objek yang dibuat ke tengah lembar kerja nya gimana ya. Daripada hanya mengandalkan mouse dan perkiraan, akan lebih baik melakukannya dengan fitur yang tersedia di program tersebut.

Lihat juga: 4 Cara Import Gambar dengan Mudah 

Nah, kali ini aku ingin berbagi trik untuk menempatkan objek ke tengah lembar kerja Corel, ya ini simple namun cukup berguna dan membantu,simak ya:

Center Page Objek ke Tengah Lembar Kerja Coreldraw

Ada beberapa cara untuk melakukan centering objek ke tengah lembar kerja,diantaranya yaitu yang pertama menggunakan cara manual melalui menu-menu yang tersedia dan yang kedua itu menggunakan shortcut keyboard. Step detailnya seperti dibawah ini :

Pertama :

1. Tentunya membuat lembar kerja baru dan objek baru di lembar kerja corel tersebut.

2. Seleksi objek yang telah dibuat sebelumnya. 
bisa dengan CTRL+A untuk menyeleksi objek secara cepat bila objek dalam jumlah banyak, namun jangan lupa di grup dahulu agar tidak terjadi penumpukan nantinya. Atau gunakan mouse untuk menyeleksi objek tertentu satu persatu sesuai keinginan.

Menyeleksi Objek di Coreldraw

3. Kemudian arahkan pointer ke menu "Object" di menubar, lalu buka menu tersebut dan akan tampil beberapa list submenu didalamnya.

4. Dari list yang muncul, kamu pilih pada pilihan Align and Distribute, lalu diteruskan dengan memilih Center to Page

Memindahkan objek ke center page coreldraw

5. Setelah step sebelumnya telah dilakukan, maka kamu akan mendapati objek yang terseleksi tadi akan berada di tengah lembar kerja coreldraw secara presisi.

Objek berada di tengah lembar kerja Corel

Kedua :

Cara pertama diatas tadi cukup cepat untuk dilakukan setiap hendak memindahkan objek ke tengah lembar kerja corel, namun bagi kamu yang punya pekerjaan di program coreldraw yang harus diselesaikan dengan cepat.

Nah, cara untuk memindahkan objek ke tengah lembar kerja dengan sangat cepat, yaitu dengan menggunakan Shortcut "P" di Keyboard. Step-stepnya :

1. Seleksi objeknya yang hendak dipindahkan.

Lihat juga: Membuat Logo Unik Simple di Coreldraw dengan Mudah

2. Kemudian langsung tekan tombol "P" di keyboard, yang berfungsi sebgai shorcut "Center page". Nanti secara auto, objek yang terseleksi berpindah langsung ke tengah lembar kerja Coreldraw.

Demikian dan Terima Kasih telah bersedia mampir disini,
Semoga membantu.

Posting Komentar untuk "Cara Center Page Objek ke Tengah Lembar Kerja Coreldraw"